Full-Width Version (true/false)

Perbedaan Front End dan Back end Seorang Developer

FRONT END VS BACK END 

PENGERTIAN

-          Front end developer adalah orang yang berperan mengembangkan tampilan situs atau aplikasi. Bertanggung jawab dalam menghubungkan suatu situs website ataupun aplikasi dengan para penggunanya. front end bertugas memindahkan desain yang dibuat oleh UI designer dalam bentuk yang lebih interaktif dan membuat desain tersebut menjadi lebih hidup.

-          back end developer adalah orang yang berperan agar situs atau aplikasi dapat bekerja. Bertanggung jawab atas pengolahan data, pengiriman dan penerimaan informasi yang akan ditampilkan. Pengembangan pada sisi ini bisa melibatkan tiga bagian penting, yaitu server, aplikasi dan database.

 

TEKNOLOGI YANG DIBUTUHKAN

Front end developer

-          HTML : Hyper Text Markup Languange adalah bahasa markup yang menjadi dasar pembuatan situs   web dan aplikasi

-          CSS     : Cascanding Style Sheet adalah bahasa pemrograman yang mendukung HTML berfungsi   untuk membuat tampilan agar terlihat menarik

-          JavaScript : adalah bahasa pemrograman yang dapat membuat website lebih interaktif. Website akan   jauh terlihat lebih hidup

Back end developer

-          Ruby   : Bahasa pemrograman dinamis berbasis skrip yang berorientasi objek.

-          Python : Bahasa pemrograman yang populer saat ini. Bahasa pemrograman yang mudah dipelajari   karena penulisannya simple dibandingkan bahasa lain.

-          PHP     : Bahasa pemrograman yang digunakan skrip yang dapat disisipkan ke HTML

-          SQL     : Bahasa yang dipergunakan untuk mengakses data dalam basis data relasional. 

 

KEMAMPUAN YANG DIBUTUHKAN

Front end developer : Kreatif, artistik dan visioner

Backend end developer : logika, analisa dan sistematis.

 

KAPAN BEKERJA

Front end developer mulai bekerja setelah UI designer menyelesaikan desain. Apabila tidak ada perubahan, desain ini – yang biasa diunggah di Sketch – akan langsung diaplikasikan oleh front end ke HTML, CSS, dan Javascript.

Desain yang telah dipindahkan oleh front end akan diatur sistemnya oleh back endBack end akan menentukan instruksi-instruksi yang akan dijalankan oleh situs atau aplikasi ini.

Peran mereka akan berat karena tidak boleh ada kesalahan logika di setiap instruksi yang dibuat.


 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Perbedaan Front End dan Back end Seorang Developer"

Posting Komentar